BALAI BESAR PERBENIHAN DAN PROTEKSI TANAMAN PERKEBUNAN SURABAYA
DIREKTORAT JENDERAL PERKEBUNAN

Kegiatan Pengendalian Kutu Kebul Pada Tanaman Tembakau

Diposting     Selasa, 03 Oktober 2023 01:10 pm    Oleh    Admin Balai Surabaya



Kegiatan pengendalian kutu kebul pada tanaman tembakau di kelompok tani Tani Maju Desa Beringin Kec. Kauman Kab. Ponorogo (03/10/2023),

Tanaman tembakau di kabupaten Ponorogo masih tetap menjadi salah satu primadona komoditas perkebunan. Tembakau memberikan kontribusi yang besar terhadap pendapatan petani dan penerimaan daerah. Jenis tembakau yang dibudidayakan di Kabupaten Ponorogo adalah Virginia, Burley, dan Madura. Tembakau Virginia merupakan varietas tembakau yang paling banyak ditanam di Kabupaten Ponorogo, yaitu mencapai 90% dari total luas areal tanam tembakau. Tembakau Virginia memiliki kualitas yang baik dan dikenal dengan rasa yang khas.

Budidaya tembakau tidak lepas dari organisme pengganggu tumbuhan (OPT) salah satunya Kutu Kebul (Bemisia tabacci), OPT ini menyerang daun tembakau dengan cara menghisap cairan pada daun tembakau yang pada akhirnya daun menjadi rusak, pertumbuhan tanaman terganggu selain itu juga merupakan vektor penyebaran penyakit mosaik tembakau Tabacco Leaf Curl Virus (TLCV), di mana daunnya menjadi keriting (menggulung) yang mengakibatkan tanaman menjadi kerdil.

“Umumnya kalau sudah terkena akan sulit untuk ditangani karena penularannya sangat cepat. Dapat menghilangkan hasil diatas 20 persen bahkan sampai gagal panen. Jadi tindakan preventif adalah yang paling pas untuk menanganinya” ujar Didik Darmanto Petugas ULPPT Kabupaten Ponorogo.

“Seperti yang kita lakukan hari ini, untuk mencegah penyakit Mosaic yang harus dibasmi adalah hama kutu kebulnya dahulu, caranya dengan menjaga sanitasi, rajin membersihkan gulma, menanam tanaman non inang dan penyemprotan agenda pengendali hayati (APH),” lanjutnya.

Sinergi bersama pengendalian Kutu kebul pada tanaman tembakau di kelompok tani Tani Maju desa Beringin kec. Kauman (03/10/2023), bersama ULPPT Kabupaten Ponorogo dan tim Perlinbun dan penyuluh DIPERTAHANKAN kab. Ponorogo.

“Saya, selaku ketua kelompok , mengucapkan terima kasih atas sinergitas yang telah terjalin antara pihak-pihak tersebut dalam kegiatan pengendalian kutu kebul ini. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi petani tembakau di kelompok kami” terang Samadi Ketua kelompok tani Tani Maju desa Beringin kec. Kauman

Pada kesempatan terpisah Dr. Fausiah Kepala BBPPTP Surabaya mengapresiasi sinergitas yang terjalin antara ULPPT Kabupaten Ponorogo, tim Perlinbun, dan penyuluh DIPERTAHANKAN Kabupaten Ponorogo dalam kegiatan pengendalian kutu kebul. “ULPPT merupakan ujung tombak Balai di lapang, Upaya pengendalian bersama petugas ULPPT dengan Dinas setempat dan kelompok tani merupakan bentuk sinergitas, hal ini penting untuk dilakukan agar kegiatan pengendalian hama dan penyakit tanaman dapat dilakukan secara lebih efektif dan efisien” terang Dr. Fausiah Kepala BBPPTP Surabaya

Tembakau Ponorogo telah memberikan kontribusi yang besar bagi perekonomian Kabupaten Ponorogo. Tembakau telah menjadi sumber pendapatan bagi petani dan pengolah tembakau. Tembakau juga telah memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah, yaitu meningkatkan penyerapan tenaga kerja dan meningkatkan pendapatan daerah.


Bagikan Artikel Ini  

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *